Penghargaan dan Pertemuan WMI, Menghargai Dedikasi Kerja Keras Anggota Wanita Muslimah Indonesia

JAKARTA– Wanita Muslimah Indonesia (WMI) mengadakan acara penghargaan dan pertemuan di Gedung DPR MPR RI Gedung Nusantara IV di Jakarta, Kamis lalu (20/2/2025).

Acara ini bertujuan untuk menghargai dedikasi dan kerja keras anggota WMI dalam memperkuat peran wanita di masyarakat dan mempromosikan nilai-nilai ajaran Islam.

Acara dihadiri oleh perwakilan WMI dari beberapa daerah seperti Jawa Timur, Jawa Barat, Jawa Tengah, Medan, Palembang, Bali Jabodetabek serta beberapa wilayah lainnya.

Dimulai dengan registrasi peserta pada pukul 08.30 WIB, diawali Pancuran Kasih WMI yang dipimpin oleh Wakil Ketua Umum WMI Bunda Satya Nurhayati S.Pdi.

Kemudian, acara pembukaan dilakukan dengan pembacaan doa, sambutan ketua panitia, ketua umum dan tayangan video klip yang akan membangkitkan semangat serta inspirasi bagi seluruh peserta.

Bacaan Lainnya

Selain itu, acara ini juga menampilkan berbagai kegiatan menarik, seperti tarian sambutan oleh Group Tari Nusantara dari RS Bhayangkara Jakarta yang akan memperlihatkan keindahan dan kekayaan budaya Indonesia.

Ada beberapa penghargaan yang diberikan oleh Wanita Muslimah Indonesia (WMI) antara lain penghargaan Best Performance Award yang diberikan kepada 6 penerima penghargaan yang telah menunjukkan dedikasi dan kerja keras luar biasa kepada Ma’rifah Hanif Dhakiri M.Pd , dr.Aditya Surya Pratama MARS.,FISQua, dr. Salim, Zora Vidyanata SE.,MM, Oka Sugawa, serta group tari Nusantara RS Bhayangkara Jakarta.

Sebelumnya juga telah diberikan penghargaan Citra Istakarya Nusantara oleh Pendiri dan Ketua Umum Wanita Muslimah Indonesia Dr.Aliefety Putu Garnida CHt.,SST.,SKM.,SH.,MH.Kes.,M.Psi.,MARS.,C.EI.,FISQua.,FRSPH kepada 10 tokoh yang terpilih yang aktif di dunia kemanusiaan, keagamaan, sosial, budaya, pariwisata, pendidikan, kesehatan, wirausaha industri kreatif, pemberdayaan dan perlindungan wanita serta kerjasama lintas profesi.

Penghargaan tersebut diberikan kepada (Kategori wanita) drg.Lana Marita MARS., Bunda Rita Rose Edhie Haryanto., dr. Very Indria Dini Hary MARS., dr. Olivia Vistary MARS., drg. Afifatul Widad MARS.

Adapaun penerima yang lainnya (kategori pria) Kombes.Pol.drg. Agung Hadi Wijanarko SpBM, QHIA, Mars,  dr. Prasetyo Edi, Sp.BTKV, Subsp. VE (K), FIHA, MH., Kombes.Pol.dr. Harry Kamijantono Sp.OT.,FICS.,MM dan Irjen.Pol.dr.Hariyanto Sp.PD.
Kemudian di lanjut Talk show dengan narasumber Dr. Ady Purwoto S.Kep.,Ners.,M.Kep.,S.H.,M.H.

Didamping oleh Miss Nusantara 2024 Sophia Rebeca Albeck dan dr. Salim dan Moderator Mama ifa. Talk show menjadi salah satu kegiatan yang paling dinantikan.

Mereka akan berbagi pengalaman dan pengetahuan tentang pilihan konsekuensi hukum Aborsi.

Menurut narasumber ketentuan aborsi tidak berlaku bagi korban tindak pidana perkosaan atau tindak pidana kekerasan seksual lain yang menyebabkan kehamilan.

Aborsi tanpa alasan medis yang jelas dapat dianggap sebagai tindakan pembunuhan, serta menurut Kepala Rumah Sakit Bhayangkara Kediri -yang saat itu juga menerima penghargaan- menyampaikan peran orangtua di keluarga dalam pendidikan sangat menentukan masa depan anak anaknya.

“Wajib mengajarkan nilai-nilai agama, serta mengajarkan berbagai kebaikan dan khususnya bahaya sex bebas di kalangan remaja,” pesannya.

Hadir pula tamu kehormatan H. Cucun Ahmad Syamsurijal yang saat ini menjabat sebagai Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia periode 2024-2029.

Beliau berbagi pengalaman dan pengetahuan tentang bagaimana memperkuat peran wanita di masyarakat dan mempromosikan nilai-nilai Islam. Serta menanamkan bagaimana menjaga moral remaja millennial.

Acara ini juga dihibur dengan penampilan vocalis dr. Aditya Surya Pratama MARS.,FISQua. Demikian juga alunan merdu suara ketua umumnya yang akrab di panggil mami fie yang memang mantan seorang penyanyi, foto model dan pemain sinetron.

Surprise Birthday yang diiidekan vocalis membuat suasana semakin hangat yang mana Ketua Umum WMI bertambah usia dan tampak ketua umum yang low profile ini sangat dicintai para anggotanya. Tangis haru dan kebahagiaan membuat suasana semakin hangat.

Melalui acara ini, organisasi WMI berharap dapat memperkuat peran wanita di masyarakat dan mempromosikan misi Visi WMI . Semoga acara ini dapat menjadi kesempatan untuk memperkuat hubungan anggota dan pengurus untuk membangun semangat yang lebih baik dan mempererat tali silaturahmi.

Acara diakhiri dengan ramah tamah dan makan siang bersama.(*/Las)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *